Sebelum akhirnya resmi melepas status jandanya pada hari Jumat, 27 Maret 2009, dengan menikahi Adilla Dimitri, Wulan Guritno sendiri adalah mantan istri aktor Indonesia Attila Syach, dengan dikaruniai satu anak perempuan dari perkawinan mereka, Shaloom. Perempuan berdarah campuran Jawa-Inggris ini, selanjutnya menjalin hubungan dengan pembalap mobil nasional Ananda Mikola, namun pada akhirnya hubungan mereka berpisah.
Selain berada di depan layar, Wulan Guritno mulai merambah pekerjaan di belakang layar, yaitu menjadi sutradara film. Ini adalah debut perdana Wulan sebagai sutradara. Film ini termasuk film indie yang berjudul BIDAN LELAKI.
Tak hanya berkarir di dunia akting, Wulan juga merambah dunia politik dengan maju sebagai calon legislatif dari Partai Amanat Nasional (PAN). Sayangnya, ia terganjal masalah ijazahnya. Akhirnya ia memilih mundur dan tidak mengikuti bursa caleg.
Setelah menikah, ternyata karir Wulan Guritno semakin cemerlang. Hal tersebut terbukti melalui dua film yang dirilisnya setelah ia menikah dengan Adilla Dimitri. Dua film tersebut adalah RASA dan BUKAN CINTA BIASA. Kedua film ini rilis di tahun 2009.
Namun ternyata tidak melulu kebahagiaan yang diterima oleh Wulan Guritno, malah ia harus menghadapi gosip tentang sebuah video porno yang beredar di internet. Video mesum Wulan Guritno, demikian judul video tersebut. Pemeran video tersebut memang sepintas mirip Wulan bersama orang yang mirip dengan mantannya, Ananda Mikola. Namun akhirnya kedua Selebritis Indonesia ini membantah kabar tak sedap tersebut.